Tahun 2024 menjadi babak gemilang bagi Dinas Kebudayaan, Pariwisata, dan Ekonomi Kreatif Provinsi Sumatera Utara dalam merangkai pencapaian dan inovasi untuk mengangkat pesona budaya, pariwisata, serta ekonomi kreatif daerah. Melalui kolaborasi yang harmonis antara pemerintah, pelaku usaha, komunitas, dan masyarakat, berbagai kegiatan strategis berhasil memperkuat posisi Sumut sebagai destinasi unggulan di Indonesia dan dunia.
Menutup tahun ini, Disbudparekraf Sumut menatap optimis 2025 dengan semangat baru, mengusung visi untuk menjadikan Sumut sebagai destinasi wisata kelas dunia yang tetap menjaga keaslian budaya lokal.
“Terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi untuk kemajuan budaya, pariwisata, dan ekonomi kreatif Sumatera Utara. Bersama, kita terus mengukir prestasi dan membawa pesona Sumut ke puncak kejayaan.”
Penulis: Septianda Perdana
Editor: Imam Almuttaqin Habibullah